PDB per kapita Indonesia dan Timor Leste, 2000-2016
PDB per kapita Indonesia dan Timor Leste, 2000-2016 desktop
Deskripsi
Selama 16 tahun, tahun 2000-2016 Pendapatan Domestik Bruto (PDB) per kapita current US$ Indonesia melonjak tiga kali lipat (329%), sedangkan Timor Leste 250%. Rerata PDB per kapita Indonesia tumbuh 10% per tahun sedangkan Timor Leste 8,5% per tahun.
Tahun 2000 PDB Indonesia sebesar US$175,7 miliar dengan PDB per kapita US$830,58. Pada tahun 2016 PDB mencapai US$932,26 miliar dengan PDB per kapita sebesar US$3.570,29.
Timor Leste yang merdeka setelah referendum pada tahun 1999, PDB negara tersebut pada tahun 2000 sebesar US$350,39 juta dengan PDB per kapita US$402. Di tahun 2016 PDBnya mencapai US$1,78 miliar dengan PDB per kapita sebesar US$1.405,39. (IF)