Negara-negara dengan warisan peradaban terbanyak desktop
Deskripsi
Berdasarkan data daftar warisan peradaban dunia (World Heritage List)UNESCO, Italia memiliki warisan peradaban dunia terbanyak di seluruh dunia yaitu 53 situs. Rinciannya 48 situs warisan kultural dan 5 situs alami.
Data ini adalah akumulasi dari pencatatan yang dilakukan oleh badan PBB ini semenjak 1978 sampai saat ini. UNESCO membagi warisan peradaban menjadi 3: kultural (contohnya, Prambanan); alami (Taman Nasional Komodo); dan campuran (Machu Pichu di Peru).
Cina adalah negara kedua dengan warisan peradaban terbanyak, yaitu 52 situs.
Indonesia memiliki 8 warisan dunia yang tercatat oleh UNESCO sampai tahun 2017 silam, sama dengan Vietnam, Sri Langka, dan Tunisia. (MN)