Jumlah dan persentase penduduk miskin di Indonesia
Jumlah dan persentase penduduk miskin di Indonesia desktop
Deskripsi
Perkembangan jumlah dan persentase penduduk miskin di Indonesia berfluktuasi selama periode 2010-2016. Sejak tahun 2010 jumlah penduduk miskin terus berkurang hingga menjadi 28,1 juta jiwa (11,37 persen) pada tahun 2013. Namun pada tahun 2014-2015 jumlah penduduk miskin meningkat kembali menjadi sebesar 28,3 juta jiwa pada tahun 2014 dan 28,6 juta jiwa pada tahun 2015. Tetapi pada tahun 2016 kembali menurun menjadi 28 juta jiwa. Sumber diolah dari Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS), Badan Pusat Statistik.